News

6 Admin Grup Fantasi Sedarah Ditangkap Polisi, Simak Faktanya!

4
×

6 Admin Grup Fantasi Sedarah Ditangkap Polisi, Simak Faktanya!

Sebarkan artikel ini
6 Admin Grup Fantasi Sedarah Ditangkap Polisi, Simak Faktanya!
6 Admin Grup Fantasi Sedarah Ditangkap Polisi, Simak Faktanya!

Pantaunews.co.id, Jakarta, 22 Mei 2025 – Polri menangkap 6 pelaku terkait penyebaran konten inses dan pornografi anak di grup Facebook “Fantasi Sedarah” dan “Suka Duka”.

Penangkapan di lakukan oleh Dittipidsiber Bareskrim Polri bersama Ditsiber Polda Metro Jaya di Jawa Barat, Jawa Tengah, Lampung, dan Bengkulu pada 19-20 Mei 2025. Para pelaku, yakni MR, DK, MS, MJ, MA, dan KA, berperan sebagai admin dan anggota aktif grup.

6 Admin Grup Fantasi Sedarah Ditangkap Polisi, Simak Faktanya!
6 Admin Grup Fantasi Sedarah Ditangkap Polisi, Simak Faktanya!
Baca Juga

Viral Grup Fantasi Sedarah di Facebook, Deretan Kasus Inses Guncang Publik!

Brigjen Himawan Bayu Aji, Dirtipidsiber Bareskrim, mengungkap MR membuat grup “Fantasi Sedarah” sejak Agustus 2024 untuk kepuasan pribadi. Polisi menyita 402 gambar dan tujuh video pornografi dari ponsel MR.

Sementara itu, DK menjual konten anak seharga Rp50.000-Rp100.000. MS, pelaku lain, mencabuli adik ipar dan keponakannya, menghasilkan konten untuk grup. Total ada empat korban: satu wanita dewasa (21 tahun) dan tiga anak (7-12 tahun).

Baca Juga

Tarif Tak Kunjung Jelas, Ojol Gelar Aksi Damai Serentak 20 Mei 2025

Grup “Fantasi Sedarah” memiliki 32.000 anggota sebelum di hapus Meta pada 15 Mei 2025. Dengan demikian, polisi kini menelusuri grup serupa. Para pelaku di jerat UU ITE, UU Pornografi, dan UU Perlindungan Anak, dengan ancaman 15 tahun penjara dan denda Rp6 miliar. Oleh karena itu, KPAI mendesak perlindungan korban, termasuk pendampingan psikologi.

Anggota DPR, Abdullah, memuji respons cepat polisi. “Penegakan hukum ini mencegah kerusakan moral,” katanya. Selain itu, Kementerian Komdigi memblokir 30 situs serupa. Masyarakat di minta melaporkan konten menyimpang untuk menjaga ruang digital yang aman.

Baca Juga: Gemini AI Gaspol di Dasbor Mobil! Yuk, Intip Fitur Keren dari Google!