Pantaunews.co.id – Media sosial di hebohkan dengan sebuah video yang menunjukkan kemasan MinyaKita berlabel 1 liter ternyata hanya berisi 750 ml minyak goreng. Video ini dengan cepat menjadi viral dan menuai reaksi beragam dari warganet, terutama konsumen yang merasa di rugikan.
Dalam video yang beredar, seorang warga menuangkan isi MinyaKita dari kemasan 1 liter ke dalam gelas ukur, namun volume yang terlihat hanya mencapai 750 ml. Hal ini memicu spekulasi bahwa ada pengurangan isi oleh pihak produsen.
Banyak warganet yang mengaku mengalami hal serupa dan meminta Kementerian Perdagangan (Kemendag) serta pihak berwenang untuk segera turun tangan menyelidiki kebenarannya.

Baca Juga
Dedi Mulyadi Turun Tangan Bersihkan Sampah Banjir di Pelabuhan Ratu
Menanggapi kehebohan ini, Kemendag menyatakan akan segera melakukan investigasi terhadap produk MinyaKita yang beredar di pasaran.
“Kami akan mengecek langsung ke produsen untuk memastikan apakah benar terjadi pengurangan volume atau ada faktor lain yang menyebabkan perbedaan takaran ini,” ujar seorang pejabat Kemendag kepada media Pantaunews.co.id.
Baca Juga
Waspadai Bus Pariwisata Bodong saat Mudik!
Pihak produsen MinyaKita membantah adanya pengurangan isi secara sengaja. Mereka menjelaskan bahwa perbedaan volume dapat terjadi karena beberapa faktor, seperti:
- Proses pengemasan yang tidak presisi
- Penguapan minyak selama penyimpanan
- Kesalahan dalam pengukuran oleh konsumen
Meski demikian, produsen berjanji akan melakukan pengecekan ulang terhadap proses produksinya guna memastikan standar volume tetap terjaga.
Saat ini, kasus ini masih dalam tahap penyelidikan oleh pihak berwenang. Konsumen di minta untuk tetap waspada dan memeriksa kembali produk sebelum membeli. Jika menemukan kejanggalan, masyarakat di sarankan untuk melaporkan ke pihak terkait agar bisa segera di tindaklanjuti.
Baca Juga: Dedi Mulyadi Targetkan Pembongkaran Hibiscus Fantasy!